Topik menarik ini akan saya bahas mengingat banyaknya, terutama wanita, yang tergila-gila dengan program menurunkan berat badan agar mendapatkan tubuh yang ideal.
Lanjutnya, diet dengan tujuan untuk menurunkan berat badan bukan berarti membatasi menu makanan, tapi harus menyesuaikan kalori yang dibutuhkan oleh tubuh kita. Program diet tidak boleh menyiksa, prinsipnya adalah berhenti makan sebelum kekenyangan dan jangan biarkan perut kelaparan.
Berikut ini adalah daftar makanan yang bisa kalian konsumsi jika sedang menjalankan program menurunkan berat badan :
• Ikan : Ikan berlemak seperti salmon, mackerel, sarden, dan tuna merupakan sumber yang baik karena mengandung omega-3. Lemak ini merupakan lemak ‘baik’ karena membantu menjaga jantung tetap sehat. Selain itu, ikan berlemak juga berguna untuk membantu kecerdasan otak, terutama saat usia bertambah. The American Heart Association menyarankan makan dua porsi ikan berlemak seminggu sekali. Satu porsi sebanyak 3 ons, dan konsumsilah dengan cara dipanggang atau rebus.
• Alpukat : konsumsilah dengan sandwich untuk kesehatan jantung dan mengurangi gejala osteoarthritis berkat lemak sehat. Setengah alpukat senilai dengan 115-160 kalori.
• Kacang-kacangan : mulai dari kacang hazelnut sampai kacang pecan, semua baik untuk kesahatan jantung. Khususnya kenari yang memberikan lemak jantung sehat. Namun perlu diingat, jangan berlebihan. Hanya karena lemak sehat tidak berarti Anda dapat makan sebanyak yang Anda inginkan. Satu porsi sebanyak 1 ons.
• Minyak zaitun : memasak dengan minyak zaitun atau menggunakannya sebagai salad dressing berguna untuk kesehatan karena minyak zaitun mengandung lemak baik yang tinggi.
• Sayur-sayuran : Sayuran berwarna hijau gelap seperti bayam, kale, dan kubis Brussel mengandung omega 3s. Karena tubuh kita tidak dapat membuat lemak baik ini, Anda harus mendapatkannya dari makanan.
• Telur : telur adalah sumber protein yang murah. Beberapa telur juga diperkaya dengan tambahan omega-3. Cukup makan satu telur per hari.
Comments
Post a Comment